THIS IS THE GROUP OF BADMINTON FANS

Kamis, 03 Mei 2012

Tontowi Ahmad dan Lilyana Natsir Sabet Gelar Juara India Open

30 April 2012
Di partai final ganda campuran, Owi dan Butet berhasil menaklukkan Sudket Prapakamol serta Saralee Thoungthongkam dengan skor akhir 21-16, 12-21 dan 21-14.
dan kembali mengharumkan nama Indonesia di turnamen internasional. Dalam perhelatan India Open Superseries 2012, Tontowi dan Lilyana keluar sebagai pemenang dari partai ganda campuran.

Mereka unggul atas pasangan Thailand, Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthongkam. Dalam pertandingan final di Siri Fort Indoor Stadium, New Delhi, India, Minggu (29/4), Owi/Butet (panggilan akrab Tontowi dan Lilyana) menang dengan skor 21-16, 12-21 dan 21-14.

"Pada game kedua, kami tertinggal terlalu jauh dan sulit untuk kembali ke pola permainan kami. Selain itu kondisi kami juga tidak prima seperti babak-babak awal," ujar Butet. "Meskipun sempat tertinggal, namun saya mencoba untuk terus ngotot dan termotivasi agar bisa menang. Apalagi sebelumnya kami bisa terus mengalahkan Sudket/Saralee, kali ini pun seharusnya begitu," kata Owi menimpali.

Butet pun memuji kemampuan pasangannya tersebut. "Tontowi mampu mempercepat tempo permainan hingga kami mampu unggul jauh, dan kami pun semakin percaya diri. Memang pertemuan kali ini tidak semudah yang sebelumnya, Sudket/Saralee sedang berada di top performance mereka, apalagi mereka pemain senior dan bola-bolanya matang," ujarnya.

Owi dan Butet menjadi satu-satunya wakil Indonesia di India Open setelah tim ganda putra, Ryan Agung Saputra serta Angga Pratama, gagal di semifinal. Untuk Owi -Butet, gelar di India Open ini merupakan yang kedua kali setelah tahun lalu juga meraih prestasi yang sama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar